期刊名称:E-Jurnal Physical Education, Sport, Health and Recreation
印刷版ISSN:2252-6773
电子版ISSN:2460-724X
出版年度:2013
卷号:2
期号:3
页码:245-248
DOI:10.15294/active.v2i3.1051
语种:English
出版社:Universitas Negeri Semarang
摘要:Dari hasil penelitian yang dilakukan di SLB B Karya Bakti Don Bosco mendapatkan hasil wawancara dengan kepala sekolah serta guru penjasorkes mengatakan kondisi sarana dan prasarana olahraga masih dalam kategori layak,sedangkan untuk responden terdapat 5 guru(36%) mengatakan bahwa kondisi sarana dan prasarana masih termasuk dalam kategori layak,8 guru(57%) mengatakan cukup layak hal tersebut dikarenakan kondisi sarana dan prasarana telah rusak dan termakan usia,1 guru (7%) berpendapat tidak layak dikarenakan menurut responden alatalat tersebut sudah harus diperbaharui secara keseluruhan.Dari hasil observasi dan pengamatan di lapangan di peroleh data sarana bagian peralatan mencakup 72,5% masuk dalam kategori layak dan 27,5% dalam kategori tidak layak,sarana bagian perlengkapan 70,83% termasuk dalam kategori layak pula dan 20,17% masuk dalam kategori tidak layak,yang terakhir bagian prasarana mencapai 100% sangat layak.Secara keseluruhan dari data yang diperoleh menunjukan bahwa dapat dikatakan sarana dan prasarana di SLB B Karya Bakti Don Bosco masuk dalam kategori layak namun sebagian sarana dan prasarana sudah rusak serta termakan usia walaupun masih dapat digunakan mengingat keterbatasan yang dimiliki oleh yayasan juga kurang maksimalnya perhatian pemerintah terhadap sarana serta prasarana penunjang pembelajaran di SLB B Karya Bakti.