摘要:Pertambahan penduduk mendorong perubahan tak terbatas pada jumlah penduduk, Mobilitas merupakan suatu pergerakan penduduk. Pergerakan ini akan dihadapkan dalam suatu pemilihan moda transportasi. Penelitian dilakukan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi penglaju dalam pemilihan moda transportasi dan pengaruh pendapatan terhadap preferensi moda transportasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan moda transportasi dan mengetahui pengaruh pendapatan terhadap preferensi moda transportasi. Teknik pengambilan sampel secara proportional random sampling pada beberapa penglaju berdasarkan variasi pekerjaan yaitu meliputi pedagang, buruh bangunan, buruh industri, pengusaha, dan PNS/ABRI. Penelitian menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif, analisis deskriptif persentase dan analisis statistik dengan regresi linear ganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa pendapatan tidak berpengaruh terhadap pemilihan moda transportasi akan tetapi faktor yang berpengaruh adalah biaya transportasi dan jarak tempuh.